|
kue cubit |
Tentu tidak asing lagi bagi kita. Terutama para kaum wanita, dan cara
pembuatannnya juga sederhana. Jajanan ini bayak kita jumpai di pasar
pasar tradisional maupun di supermarket-supermarket. kue cubit ini pun
semakin berfariasi dengan modifikasi bahan lainnya. tentunya rasa
semakin nikmat.
Langsung saja kita masuk ke adonan dasarnya:
- 3 butir telur
- 100 gram gula pasir
- 100 gram tepung terigu
- 100 gram margarin, lelehkan
- 1 bungkus vanili bubuk
- ¼ sdt soda kue
- ½ sdt baking powder
- Keju parut dan coklat secukupnya
Cara pembuatan Kue Cubit:
- Pertama, siapkan wadah lalu campurkan telur dan gula pasir, kocok hingga mengembang, boleh dikocok manual maupun pakai mixer.
- Masukkan tepung terigu dan aduk hingga rata,camprkan margarin cair,
vanili, baking powder dan juga soda kue,setelah adonan rata , masukkan
adonan ke wadah supaya adonan mudah saat dituang kedalam cetakan.
- Panaskan cetakan kue cubit diatas api kecil yang telah diolesi
margarin. setelah panas tuangkan adonan setengah cetakan lalu tutup.
- Saat adonan setengah matang dan mengembang, taburi dengan keju atau
coklat meses lalu tutup dan teruskan memanggang hingga matang, serta
bagian bawah kuenya sedikit kecoklatan. keluarkan dari cetakan lalu
sajikan dan jika memiliki sisa keju parut taburi kembali diatas kue
cubit supaya lebik nikmat.
Selain
resep yang diatas, kita bisa juga memvariasikannya dengan berbagai
bahan lain seperti nangka, membuat kue cubit dengan ditambah nangka juga
enak dan membuatnyapun gampang.
|
Kue Cubit Nangka |
Resep Kue Cubit Nangka :
- Potong daging nangka berbentuk dadu secukupnya
- 100 gram tepung terigu
- 3 sendok makan margarin cair
- 50 gram gula pasir
- 1 sachet susu kental manis
- 1 butir telur
- 1/4 sendok teh baking powder
- 200 ml air mineral.
Kocok
Telur, gula,dan margarin hingga mengembang, lalu masukkan susu kental
manis dan baking powder, kocok hingga rata kemudian masukkan air dan
kocok kembali, terakhir masukkan terigu protein sedang.
- Aduk sampai rata dan tidak ada lagi yang menggumpal, baru kemudian
masukkan potongan nangka tadi dan aduk kembali hingga rata.
Panaskan
cetakan, tuang adonan hingga rata pada cetakan kemudian tutup dan masak
setengah matang. Taburi dengan coklat dan tutup kembali, masak
hinggamatang merata. Angkat dan siap untuk disajikan.
ADS HERE !!!